Tiga produk andalannya, adalah Tata Aria, Tata Safari Storme, dan Tata Vista beberapa waktu lalu, PT Tata Motors Distribusi Indonesia, selaku APM Tata Motors di Indonesia, terus berbenah diri dengan menyiapkan semua fasilitas, guna untuk memuaskan konsumennya di Indonesia.

Salah satu keseriusan TDMI dalam meraih kepuasan konsumen tersebut adalah dengan mempersiapkan fasilitas dan proses yang ada pada penyimpanan unit stock CBU paska mendarat di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Pemeriksaan kualitas mobil sebelum diantar ke dealer merupakan proses yang sangat penting. Kami menginginkan proses ini dilakukan oleh ahlinya sehingga berjalan sesuai standard, agar kepuasan konsumen kami yakni dealer, lalu konsumen pembeli mobil Tata dapat terpuaskan," ujar Biswadev Sengupta, saat memantau langsung proses Pre-Delivery Inspection (PDI) di Cakung, (25/10).

Area stock CBU milik PT Puninar Logistic yang digunakan Tata Motors memiliki luas 6.000 m2, yang dapat menampung lebih dari 400 kendaraan. "Kami memilih PT Puninar Logistic karena mereka ahli dan sudah teruji dalam manajemen PDI dan lokasi stockyard mereka sangat dekat dengan pelabuhan," ujar Biswadev.

Kemampuan tim PDI Tata Motors dalam satu hari dapat menyelesaikan 24 unit kendaraan. Angka tersebut tentunya akan meningkat seiring permintaan kendaraan Tata Motors di Indonesia yang terus bertambah.

Untuk proses PDI terdapat 7 area khusus untuk pekerjaan yang mampu menampung kendaraan kecil hingga truk besar. Tersedia juga area cuci kendaraan, area pengecekan eksterior interior kendaraan. Fasilitas ini selain untuk stockyard juga menjadi area yang menangani pekerjaan PDI untuk mobil penumpang dan kendaraan komersial.(One)

0 comments:

Post a Comment

PROMO

PROMO
Promo Menarik Auto 2000 Untuk Pembelian Segala Tipe Toyota Ready stok Hubungi Saya Untuk Keterangan Lebih Lanjut.

PROMO

PROMO
Dapatkan Penawaran Menarik Untuk Pembelian Segala Tipe Toyota Avanza. Hubungi Saya Untuk Keterangan Lebih Lanjut.